Pengertian Akad Dan Prinsip Syariah Dalam Perbankan Syariah

Perbedaan yang nyata antara perbankan syariah dan perbankan konvensional adalah bahwa di perbankan syariah dikenal akad dalam prinsip syariah.

Apakah Yang Dimaksud Akad?


Definisi akad menurut undang-undang perbankan syariah no 21 tahun 2008 bahwa akad adalah kesepakatan tertulis antara Bank Syariah atau UUS dan pihak lain yang memuat adanya hak dan kewajiban bagi masing-masing pihak sesuai dengan prinsip syariah.

Apakah Yang Dimaksud Prinsip Syariah?

Prinsip syariah adalah prinsip hukum Islam dalam kegiatan perbankan berdasarkan fatwa yang dikeluarkan oleh lembaga yang memiliki kewenangan dalam penetapan fatwa di bidang syariah.